Progres Infrastruktur Jalan Maba-Gotowasi di Halmahera Timur Hampir Rampung

Bupati Haltim Ubaid Yakub

MABA – Progres pembangunan ruas jalan Maba-Gotowasi Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) (Haltim) Maluku Utara (Malut) hampir rampung.

Bupati Haltim Ubaid Yakub Rabu (01/02/23) mengatakan, jalan Maba ke Gotowasi tinggal 300 meter yang proses pekerjaan sementara ini dilakukan, sehingga kemungkinan seminggu kedepan dipastikan akan selesai.

“Cuaca juga menjadi penentu, karena kalau kondisi tidak hujan kemungkinan sudah pasti selesai,” katanya saat diwawancarai Fajarmalut.com (01/02/2023).

Dirinya juga menambahkan, Pemkab telah mengingatkan bahwa ada beberapa tempat atau spot yang memang diluar dari tanggung jawab pekerja, tetapi Pemkab telah meminta perhatian baik dari pekerja sehingga bisa ditangani.

Selain dari itu, ada juga ruas jalan sirtu dari desa Bicoli-Sil. “Alhamdulillah progres pekerjaan sudah mencapai 100 persen, sebagaimana yang disampaikan oleh Kadis PUPR, Revolino Merbas karena melihat secara langsung progres di lapangan,” kata orang nomor satu di Pemkab Haltim.

Baca juga:  Ubaid-Anjas Kantongi Rekomendasi Berkarya

“Menurut Pak Kadis, hari ini (kemarin) sudah dilakukan Provisional Hand Over (PHO), atau yang disebut dengan serah terima sementara pekerjaan, karena secara fisik sudah dilakukan finishing, kalau dilihat dari sisi konstruksi, saya anggap progresnya sudah sangat terbaik,” kata Ubaid.(cr-01)

error: Content is protected !!