Akomodir Tuntutan Warga, Camat Batang Dua Dinonaktifkan

TERNATE – Sejumlah tuntutan warga Batang Dua saat  aksi boikot aktifitas kantor Camat yang berlangsung selama dua pekan, akhirnya bisa berakhir setelah tuntutanny diakomodir Pemkot Ternate.

Hal ini setelah tim yang dibentuk Pemkot Ternate terdiri dari BKPSDM maupun Kesbangpol, PDAM dan Diskomsandi menemui langsung warga Batang Dua pada Senin (22/5/2023) kemarin di Kantor Camat Batang Dua, untuk merespon seluruh tuntutan warga. Dimana Pemkot mengakomodir tuntutan warga satunya termasuk mencopot Julianus Belian Ali dari jabatannya sebagai Camat Batang Dua.

Mendengar Camatnya di Copot, warga kemudian membuka palang Kantor Camat, yang dipimpin langsung Kepala BKPSDM Kota Ternate Samin Marsaoly sehingga pelayanan kembali normal.

Baca juga:  BPKAD Ternate Beralasan SSH Bikin RAPBD 2023 Terlambat

Samin mengatakan, pihaknya langsung bertemu dengan warga yang melakukan aksi palang kantor dan berlangsung kurang lebih dua pekan itu, salah satunya meminta Pemkot Ternate untuk mencopot Camat Batang Dua.

Dan kehadiran tim yang dibentuk Pemkot Ternate itu langsung merespon tuntutan warga Kecamatan Batang Dua.

“Seluruh tuntutan warga Batang Dua langsung kita akomodir,” katanya, usai pertemuan dengan warga kemarin.

Menurut Samin, tuntutan warga Batang Dua itu langsung direspon saat pihaknya bertemu dengan warga yakni mencopot camat sesuai tuntutan warga.

“Jadi kita langsung menonaktifkan Camat Batang Dua Julianus Belian Ali, dari jabatannya sambil menunggu pemeriksaan,” ungkapnya.

Untuk sementara kata dia, pelaksanaan pemerintahan di Kecamatan Batang Dua pihaknya langsung menunjuk Sekcam Batang Dua sebagai pelaksana tugas.

Baca juga:  Revisi Tatib DPRD Ternate Sebatas Wacana

“Jadi untuk sementara ibu Sekcam Batang Dua yang dipercayakan untuk menjalankan pemerintahan di Kecamatan Batang Dua,” tandasnya.

Langkah ini menurut dia, karena pemerintahan tidak bisa vakum, maka Sekcam yang ditelah ditunjuk itu untuk menjalankan tugasnya sebagai pelaksana tugas (Plt Camat).

“Dan pelayanan di kantor Camat Batang Dua sudah berjalan normal, dimana palang kantor Camat sudah dibuka,” terangnya, sembari menyebut tuntutan warga Batang Dua yang lain juga diakomodir Pemkot Ternate pada tahun ini.

“Alhamdulillah, seluruh pelayanan bisa berjalan normal,” tegasnya.*

Editor : Hasim Ilyas

error: Content is protected !!