PT TE dan PT GMG Bersama Warga Bersih Pantai Dari Sampah Plastik

Aksi bersih-bersih sampah plastik di pantai desa Woebulen oleh PT. TE dan PT. GMG bersama warga setempat

WEDA – PT Tekindo Energi (TE) dan PT Gunung Mas Grup (GMG) bersama siswa SMK Negeri 2 Halteng serta warga Desa Woebulen, Kecamatan Weda Tengah, melakukan kegiatan bersih-bersih pantai dari sampah plastik pada Senin (05/06/2023).

Kegiatan bersih-bersih sampah plastik di bibir pantai sepanjang 1,80 kilometer di Desa Woebulen itu, bagian dari memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh setiap tanggal 5 Juni.

Tampak karyawan PT TE dari berbagai departemen bersama siswa SMKN 2 Halteng dan warga Desa Woebulen bersama-sama melakukan aksi bersih pantai.  Sampah-sampah plastik yang berada di wilayah pantai desa itu dikumpulkan dalam plastik sampah dan selanjutnya dibuang di tempat pembuangan sampah milik perusahaan. 

Baca juga:  IWIP Berbagi Paket Kebutuhan Pokok untuk 28 Desa

Kegiatan pembersihan pantai dari sampah plastik yang dilakukan tersebut, merupakan aksi peduli lingkungan melalui bersih-bersih area pantai yang difokuskan di lima titik di desa Woebulan yang diketahui paling banyak sampahnya.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya, pihak perusahan lebih dulu melaksanakan upacara memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang dilaksanakan di lapangan upacara SMKN 2 Halteng.

error: Content is protected !!