Wabup dan Pimpinan OPD Kepung 8 Kecamatan

Bupati dan Wakil Bupati Taliabu

Advertorial

BOBONG –  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Taliabu makin mendekati capaian target vaksinasi Covid-19 yang ditargetkan pencapaian 60 persen sesuai instruksi pemerintah pusat.

Sisa waktu dua pekan lagi memasuki penghujung tahun 2021, pemerintah setempat tancap gas untuk mengejar target. Wakil Bupati Taliabu, Ramli yang pada hari ini Rabu (15/12/2021) menggandeng Dinas Kesehatan dan Pimpinan OPD lain untuk turun ke 8 kecamatan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pulau Taliabu, Kuraisia Marsaoly mengaku telah menyusun dan membagikan agenda bersama Wabup Ramli dan pimpinan OPD untuk terjun langsung di 8 kecamatan dalam rangka mengejar sisa target vaksinasi Covid-19, per Selasa (14/12/2021) kemarin sudah mencapai 58,55 persen.

Baca juga:  Lepas Keberangkatan JCH, Ini Pesan Bupati Aliong

“Sekarang capaian vaksinasi kita di Taliabu sudah 58,55 persen. untuk mengejar sisa target agar mencapai 60 persen, besok (hari ini) pak Wakil Bupati bersama dinas kesehatan dan pimpinan OPD secara serentak terjun langsung di seluruh kecamatan,” katanya saat dihubungi di kantor Bupati Selasa, (14/12/2021) sore kemarin.

Sisa target tersebut, Kuraisia optimis, target capaian vaksinasi tercapai sebelum akhir Desember. ” Target Minggu depan itu kita harus sudah capai target 60 persen lebih,” tegasnya.

Informasi yang dihimpun Fajar Malut, pembagian zona vaksinasi yang dijadwalkan terdiri atas zona Utara yang dipimpin langsung Kepala Dinas Kesehatan. Sementara untuk zona selatan dipimpin langsung Wabup Ramli.

Baca juga:  Bimtek Berakhir, Sekda Harap Berimplikasi Terhadap Pelayanan Masyarakat

Wabup dijadwalkan akan turun di Kecamatan Tabona dengan mengandalkan speed boat bersama sejumlah pimpinan OPD maupun pihak terkait bersama rombongan zona utara. Sementara tim vaksinator Dinas Kesehatan pun telah diterjunkan ke zona utara dan selatan sejak Selasa kemarin. (bro/adv)

error: Content is protected !!