Penyebab Kebakaran Kantor Bupati Diumumkan Pekan Ini

Kantor Bupati Halsel Terbakar
Kantor Bupati Halsel Terbakar waktu lalu

LABUHA – Tim Laboratorium Forensik (Labfor) cabang Makassar Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berencana akan mengumumkan hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kebakaran kantor Bupati Halmahera Selatan (Halsel) 23 April tahun 2022 lalu.

Hasil penyelidikan penyebab kebakaran itu disampaikan ke Polres Halmahera Selatan pekan ini. “Saya sudah konfirmasi ke Makassar rencananya pekan ini disampaikan hasil kebakaran itu,” kata Kasat Reskrim Polres Halsel Iptu Aryo Dwi Prabowo, ketika dikonfirmasi, Rabu (11/5/2022) kemarin.

Aryo mengatakan, saat ini Polres Halsel masih menunggu hasil Tim Labfor Makassar mengenai kebakaran kantor Bupati Halsel. Sedianya Tim Labfor Makassar sudah harus menyampaikan hasil kebakaran. Hanya saja, terhambat libur lebaran dan cuti bersama .

“Targetnya pekan ini disampaikan, mungkin sedikit terlambat karena terhambat libur lebaran dan cuti bersama, jadi kita tunggu saja,” ujarnya.

Menyinggung soal sumber atau penyebab kebakaran kantor Bupati, dia mengaku sampai saat ini belum tahu pasti. Sebab, masih menunggu hasil dari Tim Labfor Makassar. “Belum tahu karena belum ada laporan dari Labfor,” terangnya. (nan)

Berita Terkait