Sukses, Pemkab Halteng Kembali Laksanakan Metode Gasing Tahap II

Bupati IMS Usai Buka Kegiatan Metode Gasing Thap II

WEDA – Setelah sukses melaksanakan belajar matematika dengan menggunakan metode Gasing (gampang asyik dan menyenangkan) kerjasama dengan Prof. Yohanes Surya, Ph.D. Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) kembali melakukan pelatihan yang sama. Kegiatan tersebut dibuka Penjabat Bupati Halteng Ikram Malan Sangadji di Aula Kantor Bupati, H. Salahuddin Bin Talabuddin, Senin (27/03/2023).

Pelatihan berhitung matematika cepat dengan metode gasing tahap dua itu diikuti 60 orang guru dan 120 orang siswa SD. Kegiatan tersebut berjalan selama 15 hari yang dipusatkan di Pendopo Falcilno Weda, Kecamatan Weda.

Pj Bupati Halteng Ir lkram M Sangadji saat membuka kegiatan itu menyampaikan, matematika Gasing adalah metode belajar yang dikembangkan oleh Ahli Fisika Indonesia yakni Prof. Yohanes Surya. Ikram mengaku metode ini diklaim sangat efektif mendorong kemampuan berhitung para siswa.

Baca juga:  Sekolah Dibuka, Prokes Dipertegas

“Metode ini sangat menyenangkan sehingga anak-anak begitu cepat berhitung dan menguasai matematika sekaligus meningkatkan program literasi dan numerasi dan saat ini kita telah buktikan bahwa numerasi di Kabupaten Halmahera Tengah Insya Allah kita genjot terus,” ucap Ikram.

Dia berharap, dengan metode Gasing tahap dua ini, anak-anak didik Kabupaten Halmahera Tengah bisa lebih pintar sesuai dengan harapan pemerintah yang menargetkan Indonesia di tahun 2023 numerasi harus baik.

Ikram mengatakan, program tersebut bertujuan melatih guru menguasai metode Gasing dan mengimplementasikan kepada peserta didik agar lebih bisa menghitung cepat dan menguasai matematika metode gasing ini.

Asisten Deputi Pengelolaan Perikanan Tangkap Menko Marves juga mengimbau kepada dinas terkait (Dinas Pendidikan) agar lebih memperhatikan dan menjadi perhatian kepada ratusan peserta yang mengikuti metode gasing agar tetap sehat. “Untuk itu dinas terkait harus fokus dengan kesehatan ratusan peserta. Peserta yang mengikuti metode gasing ini harus tetap sehat sehingga diharapkan kepada dinas terkait agar fokus dengan kesehatan peserta,” pintanya.

Baca juga:  Ortu Siswa SD 65 Ternate Tolak Kepsek Baru

Hadir dalam serimoni pembukaan itu adalah Forkompinda Halteng, perwakilan PT. WBN dan PT IWIP, Ketua TP-PKK Halteng Rallia Ikram M. Sangadji, serta pimpinan OPD di lingkup Pemkab Halteng, dan puluhan peserta guru dan ratusan peserta siswa.

Sebagaimana diketahui pada pelatihan tahap pertama metode gasing pada tanggal 9 Februari 2023 hingga tanggal 25 Februari 2023 itu diikuti 30 guru SD dan 90 siswa SD. Dari hasil pelatihan itu tersaring 10 orang guru terbaik dan 10 siswa terbaik.

Menariknya dari 10 guru terbaik tersebut empat orang diantaranya langsung diminta bergabung dengan Yayasan Indonesia Teknologi Jaya (YITJ) yang didirikan Prof Yohanes Surya Ph.D untuk menjadi pelatih sejumlah guru di Kabupaten Rokan Hilir, Riau dan Kabupaten Banyuwangi, Jawa Barat melalui surat Nomor 34/UM/BRDYTIJI/2023 dengan lampiran Permohonan Izin Praktek Guru Kabupaten Halmahera Tengah, perihal sebagai Asisten Trainer Program Pandai Berhitung dengan Metode GASING.

Baca juga:  91 Kepsek di Halsel Belum Definitif

Pelaksanaan Program Pandai Berhitung Dengan Metode GASING pada Kabupaten Rokan Hikir, Riau pada tanggal 2 Maret 2023 sampai 18 Maret 2023 dan Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur yang akan diselenggarakan pada tanggal 2 Maret 2023 sampai 18 Maret 2023 lalu.

Ke empat nama tersebut, yaitu La Ode Anzar (Kabupaten Rokan Hilir), Mimi Abdul Muthlib (Kabupaten Rokan Hilir), Neni Nuranisyah (Kabupaten Banyuwangi) dan Imran Umar (Kabupaten Banyuwangi).

Pewarta : Amiruddin.
Editor : Machmud Daya

error: Content is protected !!