TERNATE – Pada Senin (4/11/2024) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Maluku Utara bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Malut melaksanakan sosialisasi pendidikan pemilih pemula Pilkada 2024 dengan tema “Pemilih Pemula, Pemilih Cerdas”.
Dimana, kegiatan yang dipusatkan di gedung SMA Negeri 2 Kota Ternate melibatkan puluhan siswa SMA Negeri 2 Kota Ternate dengan menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya Komisioner KPU Malut Reni S. Banjar, Ketua Komisi Informasi Publik (KIP) Malut Abdul Aziz S. Marsaoly yang juga mantan Komisioner Bawaslu Malut, dan jurnalis Faujan A. Pinang, dan dihadiri Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Ternate Kandacong.
Kepsek SMA Negeri 2 Kota Ternate, Kandacong dalam sambutannya mengatakan, dengan sosialisasi tersebut dapat memberikan pendidikan politik kepada para siswa, seperti yang pernah diajarkan pada proyek kurikulum merdeka disaat pemilihan Ketua OSIS.
Dikatakannya, dengan sosialisasi seperti ini siswa bisa memanfaatkan waktu, teoritis, praktek secara simulasi yang diberikan seperti saat pemilihan OSIS.
“Hari ini siswa ketemu dengan Komisioner KPU Malut, Ketua KIP Malut dan pengurus PWI Malut dalam rangka memberikan sosialisasi pemilih pemula. Dan pemateri akan sampaikan bagaimana menjadi pemilih cerdas,” ucapnya, Senin (4/11/2024).
Ketua PWI Malut Asri Fabanyo dikesempatan tersebut menyampaikan, apresiasi ke KPU Malut yang telah memberikan kepercayaan kepada PWI Malut untuk melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula, serta Kepsek SMAN 2 Kota Ternate telah menyiapkan tempat, sehingga kegiatan ini bisa terlaksana.
“Kegiatan yang dilaksanakan ini peserta perwakilan dari SMAN 2 Kota Ternate yang sudah berusia 17 tahun sebanyak 30 orang, ” sebutjya.
Tujuan kegiatan ini kata dia, dalam rangka memberikan pemahaman dan edukasi kepada pemilih pemula dengan harapan ada peningkatan partisipasi pemilih di Pilkada 2024.
“Saya berharap kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU dan PWI Malut bisa bermanfaat dan menjadi adi referensi bagi siswa SMA Negeri 2 Kota Ternate,” ungkapnya.
Sementara, Komisioner KPU Malut Reni S. Banjar menyebut, kegiatan sosialisasi ini adalah kerjasama antara KPU Provinsi Malut dengan berbagai OKP, ormas dan media, dan kegiatan di SMA Negeri 2 ini hasil kerjasama dengan PWI Malut, dia beralasan PWI Malut memiliki pengurus yang berasal dari wartawan dan punya pengaruh dalam memberitakan serta menyebarluaskan informasi terkait Pilgub Malut pada masyarakat.
“Sehingga merasa penting KPU Maluku Utara bekerjasama dengan PWI, kami juga menyampaikan terima kasih kepada PWI yang cepat sekali melaksanakan sosialisasi dan pendidikan pemilih,” katanya.
Dia menyebut, tujuan untuk kegiatan sosialisasi ini untuk meningkatkan partisipasi masyarakat maupun meningkatkan pengetahuan, pemahaman, kemudian edukasi berkaitan dengan Pilgub Malut, maupun seluruh tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Malut termasuk menangkal berita hoaks.
“Jadi ini kolaborasi yang sangat baik bagi masyarakat, khususnya pemilih pemula yang belum menentukan pilihannya. Sehingga dengan adanya pendidikan pemilih atas kerja sama KPU Provinsi Malut dengan PWI Malut, mereka sudah bisa menentukan pilihannya sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan,” ungkapnya.
Dikatakan Reny, dalam sosialiasi ini juga pihaknya menyampaikan visi misi dan program dari masing-masing calon, karena para siswa SMA 2 yang mungkin masih kesulitan mendapat akses informasi atas itu maka dengan kehadiran KPU Provinsi dan PWI Malut dapat memberikan informasi tersebut, sehingga dapat tersampaikan langsung ke pemilih pemula.
Dia sendiri berharap, kerja sama dan kolaborasi seperti ini tidak hanya di Pilgub Malut, namun kedepan juga semua elemen baik media maupun stakehokder dapat memberikan informasi ke masyarakat untuk kesuksesan Pilgub Malut.
“Penyelenggara kami di tingkat desa/kelurahan juga intens melakukan melakukan sosialiasi kepada masyarakat wilayah terdekat, sehingga kami yakin partisipasi masyarkat di TPS meningkat sesuai dengan target nasional 77 persen,” tandasnya.*
Editor : Hasim Ilyas
Jangan Ketinggalan Berita Fajar Malut di Channel WhatsApp.
(tekan disini untuk bergabung)

