Pj Gubernur Malut Warning Pj Bupati Morotai

Pj Gubernur Maluku Utara, Samsuddin A. Kadir

SOFIFI – Aksi demonstrasi yang dilakukan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tenaga kesehatan di Kabupaten Pulau Morotai, dengan tuntutan pembayaran gaji selama dua bulan. 

Aksi para PPPK tenaga kesehatan di Pulau Morotai telah berlangsung beberapa kali, bahkan telah melakukan hearing dengan DPRD Pulau Morotai, dengan tuntutan yang sama terkait dengan pembayaran gaji, aksi para PPPK rupanya tidak direspon sehingga melakukan pemalangan Kantor BPKAD Pulau Morotai.

Aksi para tenaga kesehatan tersebut ditanggapi Pj Gubernur Maluku Utara Samsuddin A Kadir, dengan menginstruksikan pada Pj Bupati Pulau Morotai Burnawan agar segera menyelesaikan masalah PPPK tenaga kesehatan.

“Aksi para tenaga kesehatan itu, saya telah menghubungi Pj Bupati Pulau Morotai Burnawan agar segera menyelesaikan masalah tersebut, sehingga tidak menimbulkan masalah ulang,” singkatnya.

Berita Terkait