Zakir Buka Kartu Pemerintahan Sekarang

Calon Bupati dan wakil bupati Halbar yang di kelilingi simpatisan

JAILOLO – Meski statusnya sebagai Wakil Bupati Halmahera Barat aktif, Ahmad Zakir Mando mulai blak-blakan mengutarakan persoalan serius yang belum diselesaikan ia dan Danny Missy saat ini.

Persoalan tersebut adalah mengenai konsep dan arah pembangunan. Menurutnya, arah pembangunan yang selama ini terkesan berjalan tanpa arah. Karena itu, Zakir mengakui, wajah Halbar selama ini masih terlihat kumuh.

“Wajah Kabupaten Halbar hingga kini terkesan masih dengan kondisi lama,” ungkapnya di sela-sela deklarasi pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halbar Ahmad Zakir Mando-Pdt Alpinus K,Pay  (Zaman- Pay), Senin (31/8) di lapangan Desa Bobo Jiko, Kecamatan Jailolo.

Menurutnya, kehadiran pasangan Zaman-Pay sudah tentu menjadi target utama untuk melakukan satu terobosan baru dalam merubah wajah Halbar. “Saya bersama Alpinus K Pay akan melakukan perubahan Kabupaten Halbar yang lebih baik,” teriak Zakir.

Baca juga:  James-Djufri Ditetapkan Bupati dan Wabup Terpilih

Amatan Fajar Malut, dua partai koalisi, Partai Golkar dan PKS bersama simpatisan mengantar pasangan yang akan bertarung Pilkada serentak 9 Desember ini dengan kendaraan roda dua dan empat.

Pasangan ini dijemputan dengan tarian Cakalele menuju panggung deklarasi yang sudah dipadati massa. Zakir dalam orasi politiknya berkomitmen,  pasangan Zaman-Pay akan merubah nuansa politik di daerah itu. “Kita akan merubah iklim politik di Halbar,” katanya.

Terkait lokasi deklarasi di Desa Pabos (Payo, Bobo, Saria) Kecamatan Jailolo, Zakir mengatakan, merupakan keinginan sendiri, karena sirinya berkeyakinan bahwa deklarasi itu sudah milik pasangan Zaman-Pay.

“Kenapa saya ingin buat deklarasi di Desa Pabos, bukan di tempat lain. Karena saya tahu benar warga disini sangat mencintai saya,” cetusnya.

Baca juga:  Kumpulkan Bukti, Pemkab Halbar Siap Hadapi Gugatan

Zakir lantas mengajak para simpatisan agar memilih pemimpin yang akang datang bisa melakukan perubahan di Kabupaten Halbar serta tidak melakukan provokasi dengan merusak nama baik pasangan lain. Sementara Alpinus mengajak memilih pimpinan yang benar -benar merakyat untuk memberikan kontribusi terhadap negeri Halbar lebih baik. (ais)

error: Content is protected !!