Tampil Perdana, Akademi M-City Permalukan Goha Star

Akademi M-City

DARUBA – Dominasi Akademi Morotai City FC (Akademi M-City) di Piala Bupati Cup II Morotai 2021 tak terbantahkan. Bermain di Stadion Merah Putih, Selasa (9/11/2021), M-City berhasil permalukan lawannya Goha Star FC dengan skor 6-2.

Pada pertandingan ini M-City menerapkan formasi 4-4-2 dengan menempatkan Luis Alfredo Wairo dan Masrul Bahri yang menjadi andalan di lini depan. Permainan menyerang dan bertahan yang tangguh diperagakan M-City, membuat Goha Star tak berkutik sepanjang 15 menit awal laga berlangsung.

Alhasil, pada menit ke 20 anak asuh Edwin Karyose berhasil membobol gawang Goha Star melalui sundulan Afendi yang memanfaatkan tendangan sudut dari Nardi Dahlan.

Tak berlangsung lama tepatnya pada menit ke 26, pemain pengganti Masrul Bahri kembali mencatatkan namanya di papan skor melalui titik putih, usai dirinya mendapat tekel keras di dalam kotak putih dari salah satu pemain belakang Goha Star sehingga diberikan sangsi pinalti oleh wasit.

Baca juga:  Lolos ke Perempat Final, Presiden Brasil Tidore Santuni Anak Yatim

Babak pertama berakhir dengan skor 2-0. Memasuki babak kedua, M-City kembali menaikan tempo permainannya. Haus gol para pemain lantas tak terbendung, baru pada menit ke 52, Masrul Bahri kembali membobol gawang Goha Star sehingga merubah skor menjadi 3-0.

Goha Star yang tak mau kalah, terus membangun serangan, pada menit ke 63, tim asal Desa Cio Dalam Kecamatan Morotai Selatan Barat (Morselbar) itu berhasil mengubah papan skor menjadi 3-1. Namun gol Goha Star itu tak menjadi penghibur buat penggemarnya, karena hanya berlangsung 5 menit, punggawa M-City Luis Alfredo Wairo kembali membobol gawang Goha Star sehingga kembali berubah skor menjadi 4-1.

Namun gol Alfredo tersebut, mampu dibalas dengan cepat oleh pemain Goha Star melalui tendangan jarak jauh yang tak mampu ditepis penjaga gawang M-City Nofran Pidiwang dan skor pun berubah 4-2.  Gol tersebut menjadi gol terakhir buat Goha Star. Menjelang akhir pertandingan, Masrul Bahri berhasil membuat hat-trick pertamanya di turnemen bupati cup II Morotai, dan gol terakhir pun ditutup melalui sundulan keras Alfredo di menit ke 87.  Tim yang dibentuk pada 26 September tersebut akhirnya menutup kemenangan dengan skor telak 6-2. (fay)

Baca juga:  Muhammad Sinen Resmi Pimpin PBVSI Maluku Utara
error: Content is protected !!